CARA MEMATIKAN WINDOWS 8 DENGAN SEKALI KLIK –
Windows 8, mungkin para pengguna kompute terkhusus pada komputer yang mempunyai
sistem OS windows 8 saya yakin pasti agak kebingungan dengan cara mematikan
komputer yang bersistem Windows 8 karena windows 8 sendiri agak sedikit berbeda
dengan windows – windows sebelumnya seperti windows xp dan windows 7. Untuk
langkah-langkah agar windows 8 dapat di matikan dengan sekali klik anda ikuti
langkah-langkahnya di bawah ini.
Langkah 1
Anda masuk pada layar dekstop, di layar
dekstop silahkan tekan tombol windows yang ada di keyboard guna untuk berpindah
dari start screen ke menu dekstop.
Langkah 2
Setelah langkah satu sudah anda lalui sekarang
klik kanan pada layar dekstop, setelah itu anda pilih New, selanjutnya pilih
Shorcut
Langkah 3
Setelah itu akan muncul jendela tentang
shortcut, di jendela tersebut silahkan anda isi dengan tulisan shutdown.exe /s
/t 0 > klik Next
Langkah 4
Setelah anda klik Next pada langkah ke 3 tadi,
di jendela baru silahkan beri nama, anda dapat mengasih nama terserah anda,
misalnya shutdowsn. Jka sudah memberi
nama anda klik finish
Langkah 5
Maka setelah itu akan muncul shorcut baru di
dekstop, anda ganti shortcut tersebut agar sesuai dengan apa tema shutdown
yaitu menggunakan icon power. Ingat, itu hanya sekedar rekomendasi, anda juga
dapat mengganti icon nya dengan selera anda. Caranya dengan anda klik kanan,
pilih propertis > Change icon > klik OK jika ada sebuah peringatan.
Silahkan pilih icon yang sesuai dengan selera
anda, kalau saya disini memilih icon power karena cocok dengan temanya. Jika
sudah anda klik OK > klik Apply. Secara otomati icon shutdown sudah muncul
di lalyar dekstop, sekarang waktunya adalah memunculkan di menu taksbar dan di
start screen, caranya ikuti langkah 7 dan selanjutnya
Langkah 7
Untuk memuncul icon shutdowsn di menu taksbar
klik kanan pada shortcut shutdown yang telah anda buat tadi, setelah itu
silahkan anda klik pin to taksbar.
Langkah 8
Sekarang icon shutdown sudah muncul di menu
taksbar, silahkan anda ganti posisinya terserah anda
Langkah 9
Sekarang saatnya untuk menampilkan icon
shutdown di menu start screen caranya ikuti langkah selanjutnya :
Langkah 10
Secara otomatis akan tombol shutdown sudah
muncul di start screen, umunya ketika anda memindahkan di start screen icon
shutdown akan muncul di sebelah kanan. Silahkan anda pindahposisinya dengan
cara drag & drop sehingga tampillannya seperti ini.
Maka tombol shutdown sudahjadi di tasbar, dan
juga di start screen, secara otomatis ketika anda mengeklik akan langsung ke
proses shutdown tanpa ada pilihan yang harus di klik lagi.
Ulasan di atas adalah untuk instruksi
shutdown, jika anda ingin untuk restart silahkan anda lakukan
langkah-langkahnya persis seperti di atas akan tetapi ganti kodenya dengan :
Shutdown.exe /r /t 0 (s anda ganti dengan r
untuk restart)
Demikian tutorial kali ini yang membahas
tentang cara shutdown windows 8 dengan sekali klik. Semoga bermanfaat dan
selamat mencoba..... CARA MEMATIKAN WINDOWS 8 DENGAN SEKALI KLIK
0 Response to "Cara Mematikan Windows 8 Dengan Sekali Klik"
Posting Komentar